Browse »
Home »
» Aritz Aduriz membuat Barcelona gagal juara Super Spanyol [Bola-Plus]
|
|
Aritz Aduriz membuat Barcelona gagal juara Super Spanyol Aug 18th 2015, 05:39, by Someone Barcelona gagal meraih gelar juara Piala Super Spanyol setelah bermain seri 1-1 oleh Athletic Bilbao dalam leg kedua Piala Super Spanyol, Selasa (18/8/2015) dini hari WIB. Secara agregat, Barca kalah 1-5 dari Athletic Bilbao . Dengan hasil ini Athletic Bilbao berhasil menjadi juara setelah sebelumnya unggul 4-0 pada laga leg pertama pada Sabtu (15/8) dini hari WIB. Prestasi ini menjadi sejarah baru bagi klub Athletic Bilbao. Pada pertandingan leg ke-2 sebenarnya Barca smepat unggul lebih dahulu lewat Messi yang mencetak gol pada menit ke-43 setelah menuntaskan umpan dari Luis Suarez. Namun striker Athletic Bilbao , Aritz Aduriz berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-74. Salah satu penyebab Kekalahan Barcelona disebabkan tidak bermainnya "Douglas, Jordi Alba, Neymar, dan Adriano karena cedera. Selain itu, Aritz Aduriz yang merupakan pemain kelahiran 11 February 1981 San Sebastián, Spanyol memiliki peran yang sangat penting dalam mengalahkan Barcelona. Aritz Aduriz inilah yang mencetak 3 gol di leg pertama sehingga pada aleg pertama Barca kalah 0-4. PAda leg ke-2 kembali lagi Aritz Aduriz mencetak gol untuk menyamakan kedudukan 1-1 sehingga Athletic Bilbao menjadi juara Super Spanyol. | |
|
|
0 komentar:
Posting Komentar