Persib akhirnya meraih gelar pertama di era Liga Super Indonesia yang dihelat sejak musim 2008-2009. Pertandingan ini dipimpin Wasit Prasetyo Hadi. Persib Bandung menang melawan Persipura setelah melalui adu penalti dengan skor 7-5 (2-2) di partai final Liga Super Indonesia (ISL) di Stadion Jakabaring, Palembang, Jumat (07/11) malam. Adu penalti dilakukan setelah hingga perpanjangan waktu berakhir imbang 2-2.
Jalan pertandingan Persipura sempat mencetak gol lebih dulu di menit ke lima lewat Ian Louis Kabes. Pada masa injury time babak pertama Pemain Persipura Bio Paulin menerima kartu kuning kedua sehingga Persipura harus bermain dengan 10 orang. Persib kembali diuntungkan setelah terjadi gol bunuh diri Wanggai saat terjadi kemelut di depan gawang di akhir babak pertama sehingga kedudukan imbang 1-1.
Pada babak kedua Persib berbalik unggul setelah Muhammad Ridwan mencetak gol di menit 53. Unggul 2-1 Persib sempat menurunkan tempo permainannya sehingga Persipura bisa menyamakan kedudukan lewat Boaz Salossoa di menit 79.
Babak waktu tambahan diadakan setelah pertandingan berakhir sama 2-2. Di babak tambahan, giliran Persib yang kehilangan satu pemainnya. Vladimir Vujovic diusir dari lapangan karena menerima dua kartu kuning.
Adu penalti dilakukan setelah hingga perpanjangan waktu berakhir imbang 2-2. Pada adu penalti Empat gol Persib dari adu penalti berhasil dicetak Konate Makan, Ferdinand Sinaga, Tony Sucipto, Supardi, sedangkan Persipura melalui Boaz Solossa, Ferinando Pahabol, R. Pugliara. Algojo keempat Persipura Nelson Alom gagal menghasilkan gol karena digagalkan oleh I Made Wirawan.. Gol penentu kemenangan pun akhirnya dicetak oleh pemain Persib Ahmad "Jupe" Jufriyanto yang dengan sempurna melesakan bola tanpa bisa dihalau Dede Sulaiman.
Persib sukses menghadirkan trofi setelah hampir 20 tahun Persib tidak menggenggam trofi juara liga. Persib yang sebelumnya terakhir menjuarai Liga Indonesia pada 1995 atau 19 tahun silam.
Para pemain Persib yang datang di Bandara Husein Sastranegara, Sabtu siang tadi 8 November 2014 langsung disambut pendukung Persib. Setelah itu rombongan langsung bergerak konvoi menuju Stadion Persib. Jalan dari bandara menuju Stadion Persib pun penuh sesak. Warga Bandung menyambut iring-iringan rombongan tersebut. Piala juara ISL diperlihatkan sepanjang jalan.
Manajer tim Persib, Umuh Muchtar membotaki kepalanya sebagai wujud rasa syukur setelah Maung Bandung berhasil meraih gelar juara ISL musim ini. Sementara itu Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, akan memenuhi nazarnya untuk memotong habis rambutnya pada Minggu (09/11) mendatang.
Susunan pemain:
Persib Bandung:
I Made Wirawan, Tony Sucipto, Ahmad Jufrianto, Vladimir Vujovic (kartu merah menit 115), Supardi Nasir, Firman Utina, Hariono, Tantan/Atep (66), Konate Makan, M. Ridwan, Ferdinand Sinaga.
Persipura Jayapura:
Dede Sulaiman, Ruben Sanadi, Bio Paulin (kartu merah menit 45), Dominggus Fakdawer, Justinus Pae, Imanuel Wanggai/Nelsom Alom (100), Gerald Pangkali/Jaelani Arey , Lim Jun Sik, Robertino Pugliara, Ian Kabes/F. Pahabol (69), Boaz Solossa.
0 komentar:
Posting Komentar