Browse »
Home »
» Brazil akan melawan Chili di babak 16 besar [Bola-Plus]
|
|
Brazil akan melawan Chili di babak 16 besar Jun 24th 2014, 05:17, by Someone Hasil pertandingan Brazil vs Kamerun berakhir dengan skor 4-1 pada laga terakhir fase Grup A Piala Dunia 2014 di Stadion Nasional, Selasa dini hari (24/6/14) WIB. Pada pertandingan ini Neymar mencetak 2 gol yaitu di menit 17 dan 35. Sementara gol tambahan Brazil dicetak oleh Fred di menit 49 dan Fernandinho di menit 84. Sedangkan gol Kamerun dicetak oleh Joel Matip di menit 26'.
Hasil ini membuat Brasil menjadi juara grup A dengan tujuh poin dari tiga laga, unggul selisih gol dari Meksiko di tempat kedua. Sedangkan Kroasia dan Kamerun berada di tempat ketiga dan keempat, dipastikan tak bisa lolos ke fase 16 besar. Brazil akan bertemu Chili yang menjadi runner up grup B di babak 16 besar nanti.
Susunan pemain Kamerun: Charles Itandje; Nicolas N'Koulou, Henri Bedimo, Joel Matip, Allan Nyom; Landry N'Guemo, Benjamin Moukandjo (Edgar Salli 58'), Maxim Choupo-Moting (Jean Makoun 81'), Stephane M'bia, Eyong Enoh; Vincent Aboubakar (Pierre Webo 72'). Pelatih: Volker Finke.
Susunan pemain Brasil: Julio Cesar; Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz, Marcelo; Hulk (Ramires 63'), Oscar, Luiz Gustavo; Paulinho (Fernandinho 45'), Fred, Neymar. Pelatih: Luiz Felipe Scolari. | |
|
0 komentar:
Posting Komentar