Thailand berhasil menjadi juara AFF Cup 2014 setelah pertandingan final leg 2 bermain dengan Malaysia dengan skor 2-3 di Stadion Shah Alam, Sabtu (20/12/2014). Thailand pada leg 2 ini memang kalah dari Malaysia namun hasil ini membuat Thailand menang agregat 4-3 karena pada final leg 1 Thailand berhasil menang 2-0 atas Malaysia di Bangkok, Rabu (17/12/2014).
Pada pertandingan Final leg 2 Malaysia hampir saja menjadi juara AFF CUP 2014 karena lebih dulu unggul. Malaysia berhasil mencetak 3 gol lebih dahulu yaitu lewat penalti Safiq Rahim di menit ke-4, Norshahrul Idlan menit 45, dan Safiq Rahim lagi di menit ke-57. Namun kemenangan itu buyar setelah Thailand berhasil mencetak gol lewat Charyl Chappuis menit 82 dan Chanathip Songkrasin menit 86. Sehingga kedudukan berakhir 2-3 dan Thailand berhak menjadi juara karena menang agregat 4-3.
Pada AFF Cup 2014 ini yang menjadi pemain Terbaik atau Most Valuable Playar (MVP) adalah Chanatip Songkrasin dari Thailand. Sedangkan yang menjadi top skor adalah Mohamad Safiq Rahim asal Malaysia dengan total 6 gol.